BREAKING NEWS
latest

728x90

468x60

header-ad

SK Belum Terima Hingga Saat ini, 24 CPNS Formasi 2018 Datangi Kantor BKSDM Kabupaten Nabire

(Foto.Jejen SN)

SUARA.NABIRE - Sekitar 24 orang CPNS Formasi Tahun 2018 mendatangi Kantor Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKSDM) Kabupaten Nabire untuk menanyakan SK yang menurut mereka sampai saat ini belum diterima, pada Selasa (23/11/21), Pukul 09.30 WIT 

Sesampainya di kantor BKSDM Kabupaten Nabire, ke 24 orang CPNS tersebut diterima langsung oleh Kepala Dinas Badan Kepegawaian dan Sumber Daya Manusia (BKSDM) Kabupaten Nabire, Semuel Warijo, S.AP., M.AP.

Yan Douw, mewakili ke-24 CPNS mengatakan bahwa tujuan kedatangan mereka untuk menanyakan SK yang hingga detik ini belum diterima, serta meminta penjelasan Kepala Dinas BKSDM terkait permasalahan apa yang terjadi sehingga ia dan beberapa rekannya belum menerima SK tersebut.

Menangggapi hal tersebut, Semuel Warijo, selaku Kepala Dinas BKSDM Kabupaten Nabire menjelaskan bahwa terkait keterlambatan SK itu, ada 2 hal yang perlu diketahui. 

"Hal pertama bahwa formasi tidak sesuai ijazah yang dilamar sehingga terjadi kesalahan sistem dalam penerimaan pendidikan yang bersangkutan tidak sesuai dengan formasi dari menpan. Hal kedua bahwa data yang belum terinput ke sistem dan kami meminta kepusat untuk harus di revisi ulang sesuai data dan formasi rekan - rekan sehingga kami bisa menerbitkan SK, " ungkap Warijo

Untuk itu Warijo meminta agar ke 24 CPNS tersebut bisa bersabar menunggu proses pengajuan ke pusat. "Apabila sudah selesai diproses kami dari pihak BKSDM Kabupaten Nabire akan menginformasikan kepada rekan - rekan sekalian melalui grup WA," demikian dijelaskan Warijo. (Red)

Editor: Enzi Belu
« PREV
NEXT »

Tidak ada komentar